Jakarta (ANTARA News) -Komite Nasional Pemuda Indonesia menargetkan untuk menjadi pemimpin Pemuda Internasional untuk Perubahan Iklim atau International Youth Forum on Climate Change (IYFCC). "Kami menargetkan menjadi pemimpinPemuda Internasional untuk Perubahan Iklim atau International Youth Forum on Climate Change," kata Ketua KNPI Doli Kurnia kepada ANTARA pada acara penutupan International Youth Forum on Climate Change di JHCC, Senayan, Senin.

Dia juga menjelaskan, acara International Youth Forum on Climate Change itu baru pertama kali dilaksanakan dan akan dijadikan agenda rutin.

"Kemungkinan besar akan dijadikan agenda tahunan dan Indonesia menargetkan akan menjadi pemimpinnya," katanya.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal KNPI Pahlevi Pangerang menambahkan,acara tersebut diikuti 27 negara diantaranya Italia, Kamboja, Thailand dan lain sebagainya.

Sometimes the most important aspects of a subject are not immediately obvious. Keep reading to get the complete picture.

Konferensi Pemuda Internasional untuk Perubahan Iklim atau International Youth Forum on Climate Change dilaksanakan di Jakarta karena Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah.

Terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah karena delegasi Indonesia yakni perwakilan dari KNPI merupakan bagian dari World Assembly of Youth.

Terlebih lagi Ketua Umum KNPI Doli Kurnia terpilih sebagai Wakil Presiden Pemuda Sedunia atau World Assembly of Youth.IYFCCmerupakan salah satu agenda resmi World Assembly of Youth.
(W004/E001)

Editor: Aditia Maruli
COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com